Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kompetensi Global yang Harus Dimiliki Sebagai Persiapan Memasuki Dunia Kerja

Saat ini para pelaku usaha hingga manajemen perusahaan harus siap menghadapi persaingan global. Apa itu persaingan global? Persaingan global adalah bentuk kompetisi pada tingkat dunia dimana setiap negara berhak terlibat tanpa dibatasi oleh wilayah. 

Nggak heran saat ini cukup banyak tenaga kerja asing yang memasuki Indonesia. Tapi di era persaingan global ini, tenaga kerja Indonesia juga memiliki kesempatan yang sama untuk bersaing di luar Indonesia.

Untuk dapat memiliki keunggulan dalam persaingan global yang ada saat ini, kita harus mempersiapkan banyak skill dan kompetensi sebagai bekal memasuki dunia kerja. 

Buat Buibu, kita juga harus berpikir panjang hingga beberapa tahun kedepan. Persaingan kerja tahun ini aja udah cukup sulit. Nggak kebayang gimana persaingan kerja jaman anak-anak kita nanti yaaa. Huhu. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan bekal pendidikan internasional terbaik untuk anak-anak kita di era globalisasi ini.


Kompetensi yang Harus Dipersiapkan Sedini Mungkin

Apa itu kompetensi? 

Kompetensi adalah kemampuan kerja individu yang mencakup aspek keterampilan, pengetahuan, dan sikap kerja yang sesuai standarisasi kerja yang ada.  

Jika ngomongin kompetensi, pasti nggak akan jauh jauh juga dari skill. Apa sih perbedaan skill dan kompetensi? Skill merupakan kemampuan seseorang melakukan pekerjaan. Kemampuan ini sesuai dengan minat, bakat dan pengetahuan yang dimiliki. Sedangkan kompetensi adalah sejauh mana sih kamu bisa melakukan kemampuan yang udah kamu miliki.

Jenis-Jenis Kompetensi

Ada 4 jenis kompetensi yaitu, kompetensi inti, kompetensi fungsional, kompetensi perilaku dan kompetensi peran. Kompetensi inti adalah kemampuan yang dinginkan suatu organisasi untuk mendapatkan kompetensi dan nilai yang berlaku secara universal dan akan diterapkan di seluruh organisasi.

Kompetensi fungsional adalah kompetensi yang menjelaskan aktivitias kerja atau output seperti pengetahuan dan kemampuan yang dibutuhkan dalam pekerjaan. Kompetensi perilaku dapat diidentifikasikan lewat wawancara atau basis data. Kompetensi ini merupakan kompetisi dasar yang dibutuhkan saat melakukan suatu pekerjaan.

Sedangkan kompetensi peran adalah jenis kompetensi yang berupa peran yang harus dijalankan oleh seseorang dalam suatu tim kerja.

Cara Meningkatkan Kompetensi

Rutin Melatih Skill 

Untuk meningkatkan kompetensi yang dimiliki, skill yang telah dimiliki harus terus dilatih secara rutin. Lebih baik lagi jika seseorang mengikuti pelatihan skill secara profesional. Skill dan kompetensi juga bisa dilatih sejak dini pada usia sekolah.

Melakukan Teamwork

Belajar atau bekerja secara kolaboratif juga dapat meningkatkan kompetensi yang dimiliki seseorang. Karena saat melakukan kolaborasi, maka terjadi brainstorming dan pertukaran ide-ide dan pikiran yang nantinya dapat meningkatkan skill dan kompetensi.

Agar siap bersaing di era globalisasi, kita juga harus mempersiapkan diri dengan kompetensi bekerja secara global. 

Untuk itu, yuk persiapkan kompetensi anak-anak sedini mungkin sejak di usia sekolahnya. Oleh karena itu, memilih sekolah yang terbaik penting banget!

Seperti salah satu sekolah yang terletak Jakarta Selatan, Sampoerna Academy. Sampoerna Academy merupakan sekolah internasional bertaraf internasional terbaik yang telah didirikan sejak tahun 2007. Sekolah ini didirikan dengan tujuan untuk memberikan pendidikan berkualitas tinggi dan mempersiapkan siswanya untuk masa depan.

Terkait dengan kompetensi, pas banget nih ada beberapa program dari Sampoerna Academy yang cocok banget untuk meningkatkan kompetensi anak-anak kita.

Mempersiapkan Kompetensi Global Anak Bersama Sampoerna University

Beberapa program pendidikan dari Sampoerna Academy dan Sampoerna University yang cocok untuk meningkatkan kompetensi global, diantaranya:

Program Dual Degree

Program ini merupakan program yang memberikan kesempatan bagi siswa untuk mendapatkan gelar sarjana dari dua perguruan tinggi terbaik pilihan siswa dan sekolah.Lewat program Dual Degree ini, siswa berkesempatan mendapat pendidikan yang lebih luas dan terdepan pada bidang yang diinginkan. Plus, bisa semakin mengembangkan kompetensi bekerja yang dimilikinya juga, ya.

Program Study Abroad

Selain program dual degree, ada juga nih program Study Abroad untuk siswa yag ingin belajar di luar negeri. Lewat program ini, siswa berkesempatan untuk belajar di Universitas terkemuka di luar negeri seperti di USA, Kanada atau Australia. Pastinya lewat program ini, siswa nisa mendapatkan pengalaman baru, meningkatkan kompetensi global yang dimiliki dan dapat mem[erluas wawasan yang mereka miliki.

Program Leadership dan Entrepreneurship

Ada juga program Leadership dan Entrepreneurship untuk siswa yang ingin mengembangkan kompetensi kewirausahaan dan kepemimpinannya. Program ini nggak hanya memberikan pelatihan dan pengalaman langsung bagi siswa untuk membangun kedua kemampuan ini, tapi juga membuat mereka siap menghadapi tantangan masa depan. Tentunya kedua skill ini juga dapat mengembangkan kompetensi global para siswa.

Kalo dilihat dari program-programnya, Sampoerna University dan Sampoerna Academy dapat menjadi salah satu sekolah internasional terbaik dengan pendidikan internasional untuk menyekolahkan anak-anak kita ya Buibu?

Sampoerna Academy juga mneyediakan banyak kesempatan bagi siswa untuk belajar tentang keterampilan yang diperlukan di dunia kerja, termasuk kemampuan berkomunikasi dan bekerja sama dalam tim. Jadi para siswa dari Sampoerna Academy dapat mempelajari keterampilan yang diperlukan untuk sukses di masa depan, tentunya dengan cara yang mentyenangkan.

Sampoerna Academy juga menerapkan kurikulum internasional. Kurikulum ini dirancang untuk mengembangkan keterampilan dan pengetahuan siswa sesuai standar internasional. Salah satu keunggulan kurikulum internasional yang diterapkan di Sampoerna Academy adalah kurikulum ini fokus pada pengembangan keterampilan abad 21. Keterampilan abad 21 yang dikembangkan meliputi kemampuan critical thinking, creative thinking, dan collaborative. Nantinya, anak-anak juga akan dibelaki dengan keterampilan dan kompetensi bekerja yang dibutuhkan untuk bersaing di dunia kerja.

Nah, Buibu jadi udah tau kan sekarang betapa pentingnya kompetensi global yang garus dimiliki sebagai persiapan memasuki dunia kerja nantinya? Yang pasti, jangan lupa untuk terus memberikan yang terbaik untuk buah hati kita. Termasuk pendidikan terbaik seperti Sampoerna University dan Sampoerna Academy, sekolah internasional yang memiliki kurikum internasional.

24 komentar untuk "Kompetensi Global yang Harus Dimiliki Sebagai Persiapan Memasuki Dunia Kerja"

  1. Dunia kerja tidak sama dengan dunia belajar. Harus banyak belajar dan juga kemampuan diri plus seperti publik speaking, interaksi dan low profile

    BalasHapus
  2. Zaman sekarang, nilai akademik saja enggak cukup ya Mbak, harus punya skill dan selalu dilatih.
    Btw, program-program Sampoerna University ini tuh bagus-bagus, kurikulum juga internasional, kampus yang recommended buat yang mau kuliah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya bener banget Kak Witri, nilai akademik aja nggak cukup untuk besaing di dunia global saat ini yaaa

      Hapus
  3. Jarang sih ya kesempatan buat study abroad kalau kuliah di kampus #uhuk.. gak usah sebut nama ah. Tapi kalau di Sampoerna University ini udah pasti semua jadi bisa study abroad ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya betuuulll, bisa dapet double degree juga karena udah bekerjasama dengan university of arizona

      Hapus
  4. Penting banget ya Mak kompetensi global untuk dikuasai saat ini. Karena memang persaingan kerja makin ketat, tak terbatas wilayah negara pula. Mempersiapkan anak dengan menyekolahkan di tempat terbaik adalah pilihan tepat.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mak, pilih sekolah nggak bisa main main yaaa

      Hapus
  5. Sampoerna university rekomended nih sebagai salah satu pilihan dalam kuliah karena kurikulumnya oke dalam membekali SDM di dunia pekerjaan (gusti yeni)

    BalasHapus
  6. Wah, aku baru tahu lho, ternyata kompetensi itu ada bermacam-macam.

    Aku ulang lagi, biar nempel. Hihihi.

    Yes, ada 4 jenis kompetensi which is kompetensi inti, kompetensi fungsional, kompetensi perilaku dan kompetensi peran.

    Catat, Ann!

    BalasHapus
    Balasan
    1. bener Kak, sebagai bekal memasuki persaingan lobal, jangan lupa menguasai kompetensi tersebut yaaa

      Hapus
  7. Sebenarnya sejak ekonomi global digaungkan maka sejak saat itulah kompetensi global sangat diperlukan. Hanya saja masih banyak yg belum ngeh. Untungnya sekarang sudah ada sskolah internasional seperti Sampoetma University ini yg bisa menjadi salah satu solusi.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya bener, mulai sekarang harus benar benar mempersiapkan kompetensi global dengan baik yaaa

      Hapus
  8. Aku pun sekarang mulai kepikiran kalau anak kudu dikasih hal lebih, gak hanya soal nilai biar bisa ikut berkompetisi di dunia global kaya sekarang. Soft skill dan lainnya tuh penting banget buat bekal mereka di masa depan

    BalasHapus
    Balasan
    1. betuuul, nggak cuma nilai aja yang penting yaaa, tapi soft skill juga penting banget untuk dikembangkan

      Hapus
  9. Melihat dunia kerja sekarang tuh memang gak hanya cukup dengan lulusan dari bidang apa doang sih menurutku. Selain itu harus punya skill lainnya, karena persaingannya sekarang tuh pasti yang sudah memiliki kompeten dibidang tertentu ya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iyess, apalagi di era persaingan global ini, sebisa mungkin harus mengembangkan lebih banyak skill yaaa

      Hapus
  10. Anakku masih belum termotivasi belajar bahasa asing. Ikut les pun tidak semangat. Padahal ini penting banget yaaa.. Seandainya sekolah di sekolah internasional, pasti bakalan terbantu banget bahasa asingnya (minimal bahasa inggris) karena dipakai terus dalam aktiftas belajar di sekolah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Gapapa mak, tiap anak kan beda-beda yaaaa.. hihi.

      Hapus
  11. Hidup penuh dengan kompetisi ya mba. Apalagi untuk yang tinggal di kota besar. Kalau di kota kecil sepertiku belum begitu terasa kompetisinya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mak, tp ttp harus semangat menambah skill dan kempetensi dimanapun berada yaaaa

      Hapus
  12. Pilih-pilih sekolah/kuliah harus banget liat kualitasnya termasuk bagaimana metode atau kurikulumnya agar sesuai jamannya bersaing di kancah global

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul banget mak, untuk pendidikan anak anak harus dipikirkan secara matang yaaa

      Hapus