Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

24 Jam Tanya Veronika Asisten Virtual Hadir Untuk Pengguna Telkomsel

Siapa yang jaman dulu, familiar banget nih sama kalimat dibawah ini:

"Telkomsel Veronica, anda terhubung dengan nomer nol delapan satu..."

Langsung berasa ke replay nggak nih suara dan nada bicaranya di otak kita?😁

Buat yang keluarganya menggunakan nomer Telkomsel, pasti sering banget nih denger suaranya 'Veronica' di mailbox pengguna Telkomsel. Terutama saat kita menghubungi nomer pengguna Telkomsel tersebut pas lagi nggak aktif.

Veronica merupakan singkatan dari Voice Response and Info Care dan menjadi sistem penjawab ketika ponsel mati atau sedang berada di wilayah yang tidak terjangkau signal. Dulu Veronica bertugas untuk menjawab telepon dan mempersilakan penelpon untuk meninggalkan pesan. Kemudian saat pemilik ponsel sudah kembali aktif dan mendapatkan sinyal, Veronica akan menyampaikan pesan yang terekam oleh si penelpon. 

Tentang Telkomsel

Siapa sih yang belom kenal sama salah satu merek GSM terbesar yang beroperasi di Indonesia ini? Sejak berdiri pada tanggal 26 Mei 1995 Telkomsel hingga kini telah menghubungkan lebih dari 170 juta pelanggan di seluruh penjuru tanah air.

Menjadi banyak pilihan utama untuk masyarakat Indonesia atas berbagai kebutuhan layanan gaya hidup seba digital, Telkomsel terus berinovasi menghadirkan beragam channel pelayanan yang modern dan semain mudah dijangkau oleh masyarakat.

Kecintaan pada negeri menjadikan motivasi bagi Telkomsel untuk terus berinovasi menghadirkan teknologi dan pelayanan terbaik untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Hal itu dibuktikan dengan kehadiran asisten virtual berbasis kecerdasan buatan pertama yang ada di Indonesia bahkan Asia Tenggara yang hadir pertama kalinya di tahun 2017 kemarin.

Veronika, Asisten Virtual Telkomsel

Tanya Veronika Asisten Virtual

Veronika merupakan layanan digital berbasis chat yang diluncurkan oleh Telkomsel yang menjadi Asisten Virtual Telkomsel. Veronika hadir untuk memudahkan para pengguna Telkomsel sejak 24 Agustus 2017.

Saat itu Telkomsel menjadi perusahaan telekomunikasi pertama di Indonesia bahkan di Asia tenggara yang telah memiliki layanan 'Costumer Service' berbasis kecerdasan buatan atau artificial intelligent yang berjalan di aplikasi pesan.

Super keren banget ya!

Teknologi kecerdasan buatan dalam chatbot ini dirancang untuk memperkuat engagement pelanggan dengan perusahaan pemberi layanan. Asisten Virtual dari Telkomsel ini juga dihadirkan dengan tujuan untuk mempercepat proses pelayanan konsumen agar lebih efektif.

Veronika dihadirkan menggunakan layanan pesan istan yang akan hadir selama 7x24 jam untuk mempermudah pelanggan berinteraksi langsung melalui platforms social chat.

Veronika merupakan solusi peyanan pelanggan di kanal digital yang menggabungkan sisi kecerdasan buatan, costumer analytics dan interaksi manusia yang kemudian menghasilkan layanan self-service yang akan memberikan sebuah pelayanan pelanggan yang lebih cepat, lebih tepat dan lebih baik.

Veronika juga dapat dikatakan sebagai GraPARI virtual yang memperkaya Customer Touch Point (CTP) digital milik telkomsel yang selama ini secara responsif melayani berbagai permintaan pelanggan lewat akun twitter @Telkomsel, Facebook @Telkomsel, Telkomsel Chat, Aplikasi MyTelkomsel dan juga Web MyTelkomsel.

Bener banget sih, semakin mudah kita sebagai pelanggan untuk dapat bertanya langsung tentang layanan yang tersedia, tentunya semakin setia juga kita akan menggunakan layanan tersebut ya.

Gimana sih cara Tanya Veronika untuk mendapatkan informasi layanan Telkomsel?

Indonesia merupakan lima besar pengguna media sosial di dunia. Oleh karena itu virtual asisten dari Telkomsel ini hadir lewat beberapa layanan digital di media sosial atau aplikasi pesan yang sering digunakan oleh orang-orang indonesia.

Kanal digital juga merupakan pilihan utama para pelanggan untuk mencari informasi mengenai produk dan juga layanan Telkomsel. Dua pertiga dari seluruh interaksi pelanggan dengan Telkomsel ada di kanal digital mulai dari media sosial, website dan juga aplikasi.

Di kanal digital apa saja kita bisa mengakses asisten virtual Telkomsel ini?

Aplikasi MyTelkomsel

Biasanya sih pengguna Telkomsel udah punya aplikasi MyTelkomsel nih diponselnya. Untuk yang belum [unya aplikasi ini langsung aja unduh terlebih dahulu di AppStore atau PlayStore di ponselmu. Nah selanjutnya tinggal pilih aja fitur Tanya Veronika dalam aplikasi ini, ya.

LINE @Telkomsel

Langsung aja search @Telkomsel di aplikasi LINE, dan mulai tanya jawab dengan mengetikkan kata "Halo" atau "Hai".

Facebook Messenger Telkomsel

Pastinya sebagian besar Pengguna Telkomsel memiliki akun Facebook ya. Veronika juga hadir di Facebook nih. Langsung aja search akun Telkomsel yang memiliki centang biru, kemudian pilih pesan dan kita akan langsung diarahkan ke Facebook Messenger untuk bertanya langsung dengan Veronika.

Telegram @Telkomsel_Official_Bot

Bagi para pengguna Tekomsel yang memiliki aplikasi Telegram diponselnya, langsung aja searchh akun @Telkomsel_Official_Bot untuk memulai percakapan dengan asisten virtual Telkomsel ini.

WhatsApp Telkomsel (+6281111111111)

Kalo aplikasi ini sih merupakan aplikasi yang pastinya dimiliki oleh semua pengguna Telkomsel nih! Untuk pengguna WhatsApp yang ingin langsung cari informasi seputar Telkomsel di WhatsApp, silakan tambahkan nomor  081111111111 (1-nya ada 10 kali) ke ponselmu dan langsung aja mulai chat dengan kata "Halo", ya.

Situs Web Telkomsel

Yang ini juga mudah banget ih, cukup buka aja www.telkomsel.com dan pilih ikon Veronika yang biasanya terletak di pojok kanan bawah untuk memulai tanya-jawabmu.

Pokoknya sapaan "Hai" atau "Hallo" bisa jadi pembuka untuk memulai tanya jawab di semua kanal digital VEronila Asisten Birtual, mulai dari di Line, Facebook Messenger, Telegram, Situs Web Telkomsel, WhatsApp dan Aplikasi MyTelkomsel.

Selain memulai dengan sapaan "Hai" atau "Halo" bisa juga pilih menu "Quick Respons" yang telah disediakan untuk melakukan tanya jawab dengan menu yang sudah tersedia. 

Selanjutnya Varonika akan secara kilat membalas chat dan menjawab pertanyaan kita, sehingga kita bisa mendapatkan jawaban atau layanan atas pertanyaan dan perintah kita secara cepat.

Jika kita salah memilih jawaban atau pilihan langsung aja ketik "Batal" atau "Cancel" untuk kembali lagi ke pilihan awal, ya.

Bisa mendapatkan informasi apa saja dari asisten virtual Telkomsel ini?

24 jam tanya veronica


Kehadiran Asisten Virtual Telkomsel ini benar-benar memudahkan sekali untuk para pelanggan Telkomsel. Karena banyak informasi yang bisa kita dapatkan secara langsung dan cepat. Emang apa aja sih layanan dan informasi yang bisa kita dapatkan dari Veronika?

Isi Pulsa

Layanan isi pulsa ini akan langsung tersedia dalam pilihan Quick Response yang ditawarkan sejak kita pertama kali mengetik kata "Halo" pada Veronika.

Ada beberapa pilihan nominal pulsa yang bisa kita pilih nih, mulai dari 50 ribu, 100 ribu, 150 ribu, 200 ribu, hingga 300 ribu. Pembayarannya saat ini hanya bisa menggunakan aplikasi LinkAja, ya.

Beli Paket

Beli paket internet lewat asisten virtual ini akan langsung memotong pulsa kita nih, persis seperti melakukan pembelian paket lewat *363#. Ada beberapa pilihan paket yang bisa dibeli nih, mulai dari Paket Unggulan, Paket Internet, Paket Hiburan, Paket Telpon, Paket SMS dan Paket Roaming.

Paket Unggulan

Untuk Paket Unggulan, tersedia Paket Internet Malam 5 GB - 15 GB senilai 15 ribu - 21 ribu yang berlaku 31 hari, Paket Internet OMG! 27 Gb dan 52 GB senilai 152 ribu dan 191 ribu yang berlaku 30 hari dan ada juga paket Best Deal Internet 37 GB seharga 171 ribu yang berlaku 30 hari.

Paket Hiburan

Untuk Paket Hiburan terdiri dari Paket Film dan Tontonan, Musik dan Games. Untuk pilihan Paket Film dan Hiburan tersedia paket MAXStream mulai dari 512 MB dengan harga 2 ribu untuk 3 hari hingga MAXstream GALA 40 GB seharga 149 ribu untuk 30 hari.

Paket Telpon, Paket SMS dan Paket Roaming juga terseia dengan beragam pilihan kebutuhan dan juga harga yang bisa dissuaikan dengan kebutuhan kita.

Tukar POIN

Telkomsel memiliki program POIN untuk semua penggunanya yang bisa didapatkan setelah melakukan transaksi pembelian pulsa. Dan poin-poin ini bisa ditukarkan dengan banyak penawaran dan voucher yang menari. 

Pada pilihan Tukar POIN ini, pelanggan telkomsel bisa langsung menukarkan POIN yang dimilikinya dengan penawaran dan hadiah yang tersedia.

Kirim Paket Untuk Teman

Lewat asisten virtual ini, kita juga bsa mengirimkan hadiah berupa [aket internet ke nomer telkomsel lainnya. Wah oke banget kan buat jadi hadiah ke teman, keluarga atau orang tercinta. HAdiah paket internet mah pastiya bakal berguna dan susah untuk ditolak yaaaa. Berikut ini layanan Quick Response dari Asisten Virtual Veronika via WhatsApp nih:

Ganti Kartu

Untuk semakin meningkatkan pelayanan telekomunikasi, Telkomsel secara bertahap mengganti semua simcardnya menjadi jenis 4G. Nah untuk para pengguna kartu lama yang belum 4G, Veronika bisa membantu nih proses penggantian kartunya dengan cara yang mudah dan nggak perlu keluar rumah.

Sebelumnya penuhi dulu persyaratan penggantian kartu sim yang bisa dilakukan dengan bantuan Veronica: 

- Pastikan nomor kita tidak terhubung dengan layanan perbankan. Jika terhubung dengan layanan perbankan, penggantian kartu hanya bisa dilakukan di GraPARI dengan membawa e-KTP dan Kartu Keluarga.

-Kemudian isi data diri lengkap beserta alamat yang akan diteruskan kepada pihak ketiga untuk pengiriman kartu.

- Pastikan lokasi kita terjangkau untuk layanan pengiriman dengan ojek online, dan biaya pengiriman akan dibebankan kepada pemilik kartu.

- Terakhir, untuk pelanggan pasca bayar, pastikan tidak ada tagihan yang sudah jatuh tempo.

Kemudian Veronica akan menginfokan alamat email ke cs@telkomsel.co.id dengan lampiran yang dibutuhkan yaitu foto diri memegang e-KTP, foto e-KTP dan juga foto Kartu Keluarga.

Sapa Costumer Care

Pilihan ini dapat kamu temui pada "Bantuan Lainnya". Lewat Sapa Costumer Care, Veronica akan menghubungkan pertanyaan yang akan kita tanyakan kepada Customer Care yang tersedia.

Menemukan Lokasi GraPARI Terdekat

Caranya, langsung aja ketik "GraPARI Terdekat" dan gunakan fitur share location. Atau langsung ikuti saja link yang diberikan untuk booking GraPARI terdekat.

Yang harus diperhatikan saat memasukkan kode OTP dan nomor MSISDN

Jangan lupa untuk perhatikan juga nih aturan terkait kode Verifikasi atau OTP yang dikirimkan saat berinteraksi dengan Veronika

Jika kita salah memasukkan kode OTP sebanyak 3 kali maka interkasi pelanggan melalui asisten virtual ini akan terblokir. Begitu juga jika kita melakukan permintaan kode OTP sebanyak 3 kali, interaksi kita bersama Veronika juga akan terblokir selama 5 menit. 

Dan juka kita salah memasukan kode OTP sebanyak 3 kali, maka interaksi pelanggan kita akan terblokir selama kurun waktu 1x24 jam.

Begitu juga jika kita salah dalam memasukkan nomor ponsel atau MSISDN sebanyak 3 kali makan interaksi kita dengan Veronika akan terblokir selama 5 menit

Pengalaman dan Keunggulan Menggunakan Asisten Virtual Telkomsel

Sebagai pelanggan setia telkomsel selama lebih dari 5 tahun, aku sendiri sih terbantu banget nih dengan kehadiran Tanya Veronika Asisten Virtual Telkomsel ini. Emang apa aja sih keunggulan dalam menggunakan  Veronika?

Lebih Praktis

Biasanya kalo mau cek pulsa harus ke pilihan 'Telepon' dan memasukan nomer *888#. Kemudain dilanjutkan dengan menekan nomor lainnya hingga muncul pilihan yang kita mau, dan data lengkap mengenai pulsa dan kuota kita akan dikirimkan infonya melalui SMS. CAra ini seungguhnya agak memakan lebih banyak waktu dibandingkan dengan berinteraksi dengan Veronika.

Kalo lewat Veronika, cukup menyapa 'Halo' kemudain langsung deh Veronika akan menginfokan jumlah pulsa, total kuota, dan masa berlaku kartu.

Lebih mudah untuk melakukan pembelian paket

Biasanya kalo mau beli paket via pilihan telepon, nomor yang ditekan adalah *363#. Kadang kalo lagi ngeblank, yang keteken malah nomer untuk cek pulsa. Jadi mesti bener-bener fokus biar bisa cepet-cepet isi paket internet.

Sedangkan kalo isi paket via Veronika lebih mudah karena langsung bisa dilakukan dalam 1 kanal digital aja. Nggak perlu repot mikir dulu mau menekan angka yang mana tiap mau beli kuota internet. Hihi.

Terasa lebih dekat dan dilayani dengan lebih ramah

Kalo beli pulsa dan beli kuota via menekan nomor di pilihan telpon *888# atau *363# ngebuat aku berasa melakukan self service 'sendirian' langsung dengan mesin, kalo isi pulsa dan beli kuota via asisten virtual ini, lebih berasa keramahan dan berasa terlayani dengan baik. Karena Veronica selalu membalas chat kita dengan ramah dan juga dengan emoticon yang sesuai. 

Emang ya kecerdasan buatan ini benar-benar pilihan yang tepat sekali untuk melayani pelanggan. Pelanggan jadi berasa diberikan pelayanan ekstra yang canggih, kekinian, super praktis dan super nyaman.

Sebagai pengguna Telkomsel kayanya aku bakal terus setia deh menggunakan Telkomsel. Karena selain sinyalnya yang oke, pelayanan yag diberikan juga semakin keren dan memudahkan sekali nih, seperti dengan hadirnya Tanya Veronika Asisten Virtual ini.

Terima kasih telah menghadirkan Veronika yang memudahkan pelanggan  untuk mengakses layanan dari Telkomsel. Ditunggu lagi yaaa inovasi super keren lainnya untuk para pelanggan setia Telkomsel. Superluv banget deh pokoknya sama Telkomsel❤️

Posting Komentar untuk "24 Jam Tanya Veronika Asisten Virtual Hadir Untuk Pengguna Telkomsel"